Saturday, June 29, 2013

Cara Diet Tanpa Gula dan Makanan dari Tepung Penting

Makanan yang terbuat dari tepung dan gula mengandung kalori dalam jumlah yang sangat signifikan bagi diet anda, yang bisa menyebabkan diet anda gagal. Sebagai contoh 0,5 liter  cola mengandung 182 kalori, tetapi 60 gram kue keju mengandung 245 kalori dan muffin blueberry ukuran sedang mengandung 444 kalori.
Kue Berbahan Dasar tepung dan gula
Kue Berbahan Dasar tepung dan gula
Sebagai tambahan jika anda ingin memperlebar pinggang anda, maka jenis kue seperti ini membuat anda tidak kenyang, justru menjadi mudah lapar dan kalori yang anda makan justru semakin banyak.
Berikut adalah cara dan tips untuk menjauhkan diet anda dari gula dan makanan dari bahan tepung, apapun itu termasuk roti tawar, roti gandung, semua jenis roti dan turunannya, cracker, muffin, bahkan jajan pasar.

Langkah 1
Saat diet, Buang semua gula dan tepung dari rumah. Baik di meja dapur atau lemari dapur. Buang semua jenis tepung, baik tepung terigu, tepung maizena, tepung jagung, gula putih, gula merah, sirup, dan madu. Jika anda sayang untuk membuangnya. Taruhlah dikotak, isolasi atau masukkan peti kayu, dimana anda akan malas untuk membukanya dan jauhkan dari pandangan anda. Selama ada peluang makan gula dan tepung, hampir 95% dieter (orang yang diet) tidak bisa menahan diri untuk memasak / membuat kue. Apalagi jika anda ibu rumah tangga yang memang sebagian besar waktu ada di rumah.Proses "menghilangkan" gula dan tepung ini dilakukan sampai anda bisa mengubah perilaku menjadi disiplin dan mengerti tentang mana makanan yang sehat dan mana makanan yang tidak sehat.

No comments:

Post a Comment